Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gerak Dasar Tari Bungong Jeumpa dari Aceh

 

Keberagaman Indonesia terlihat dari banyaknya ragam suku, adat, alat musik, pakaian tradisional, makanan khas, dan yang tidak bisa ditingalkan adalah tarian daerahnya. Tarian dari setiap daerah di Indonesia memiliki ciri khasnya masing-masing. Salah satu tarian yang akan kita bahas adalah tarian dari daerah Aceh, yaiitu Tari Bungong Jeumpa. Bungong Jeumpa berarti bunga cempaka.


Tari Bungong Jeumpa dari Aceh.

 

Sekarang saatnya kamu berlatih menarikan tarian Bungong Jeumpa. Tarian ini dibagi ke dalam dua gerakan, yaitu gerakan saat berdiri dan gerakan saat duduk. Mari kita perhatikan setiap gerakannya bersama!

Gerakan A

•• Kedua tangan di atas, kaki jinjit hentakkan dua kali. Ke kanan 2 kali.

•• Kedua tangan di atas. Kaki jinjit hentakkan dua kali. Ke kiri 2 kali.

Hitungan 4x8.

 

Gerakan B

•• Menghadap serong ke kanan. Kedua jari rapat ditarik ke atas. Kaki kanan ke depan.

•• Tangan ditarik ke bawah, kaki kanan mundur.

•• Menghadap serong ke kiri. Kedua jari rapat ditarik ke atas. Kaki kiri ke depan.

•• Bergantian kanan kiri sebanyak dua kali dua kali .

Hitungan 2x8

 

Gerakan C

•• Menghadap serong ke kanan. Kedua jari rapat ditarik ke atas. Kaki kanan ke depan.

•• Tangan ditarik ke bawah, kaki kanan mundur.

•• Menghadap serong ke kiri. Jari kedua tangan dirapatkan, lalu ditarik ke atas. Kaki kiri melangkah ke depan.

•• Bergantian kanan kiri masing-masing sebanyak dua kali.

Hitungan 2x8

 

Gerakan D

•• Kedua telapak tangan saling berhadapan.

•• Dibalik ke kanan dan kiri bergantian. Kaki berjalan di tempat sambil diayun.

Hitungan 4x8

 

Gerakan E

•• Kedua tangan memegang bahu, tangan didorong ke depan. Tangan lurus jari tangan mengarah ke atas.

•• Kaki maju bergantian kanan dan kiri.

Hitungan 2x8

 

Gerakan F

•• Tangan kanan di bahu dan tangan kiri di paha. Ditepuk dua kali secara bersamaan. Lakukan secara bergantian kanan dan kiri.

Hitungan 4x8

 

Gerakan G

•• Tangan kanan berdiri dan tangan kiri memegang siku. Tangan kiri berdiri dan tangan kanan memegang siku. Kemudian tepuk 2X. Lakukan secara bergantian

Hitungan 2x8

 

Gerakan H

Kedua tangan tepuk lurus ke depan. Tepuk ke tengah. Tepuk ke atas. Tepuk ke tengah. Ketika tepuk atas badan diangkat.

Hitungan 4x8

 

Gerakan I

Kedua tangan memegang lantai, serong ke kanan dan ke kiri. Ditarik ke atas tangan lurus serong ke kanan dan ke kiri. Bergantian.

Hitungan 2x8

 

Nah setelah kalian perhatikan setiap gerakannya, kalian bisa mempraktikkannya di kelas dengan arahan Bapak/Ibu Guru. Setelah kalian bisa melakukan semua gerakannya kalian bisa menarikannya kembali dengan diiringi musik. Selamat mencoba.

Semoga bermanfaat ya..

Posting Komentar untuk "Gerak Dasar Tari Bungong Jeumpa dari Aceh"